Cara Mengecek Bantuan PIP, Jadwal Pencairan dan Nominalnya
- Kamis, 09 Januari 2025
- Editor
KOMPAS.com - Cara mengecek bantuan PIP (Program Indonesia Pintar) perlu diketahui oleh siswa dan orangtua.
Siswa dari keluarga kurang mampu yang belum melakukan aktivasi rekening PIP, masih ada waktu hingga 31 Januari 2025 mendatang.
PIP merupakan bantuan berupa uang tunai, perluasan akses, dan kesempatan belajar dari pemerintah untuk siswa yang berasal dari keluarga miskin atau rentan miskin bagi siswa SD/sederajat, SMP/sederajat, dan SMA/sederajat.
Cara mengecek bantuan PIP
Untuk mengetahui apakah namamu terdaftar sebagai penerima dana PIP atau tidak, kamu bisa melakukan langkah berikut:
1. Kunjungi situs resmi PIP Kemdikbud dengan mengakses laman pip.kemdikbud.go.id.
2. Masukkan data siswa berupa:
Nomor Induk Siswa Nasional (NISN)
Nomor Induk Kependudukan (NIK)
Tanggal lahir
3. Verifikasi keamanan dengan memasukkan kode captcha yang ditampilkan.
4. Cek status dengan Klik tombol “Cek Penerima PIP” untuk melihat informasi penerimaan dana, termasuk nominal dan jadwal pencairan.
Berikut adalah jadwal pencairan dana PIP 2025:
1. Termin 1: Februari-April Dana ini khusus disalurkan kepada siswa yang juga menerima Kartu Indonesia Pintar (KIP).
2. Termin 2: Mei-September Dana ini diberikan kepada siswa yang diusulkan Dinas Pendidikan dan telah ditetapkan melalui SK Nominasi.
3. Termin 3: Oktober-Desember Dana ini diberikan kepada siswa yang masuk kategori termin 1 dan 2.
Besar bantuan PIP
Berikut besaran bantuan Program Indonesia Pintar (PIP) 2024 berdasarkan jenjang pendidikan adalah:
Siswa SD/SDLB/Program Paket A: Rp 450.000 per tahun untuk kelas I, II, III, IV, dan V, serta Rp 225.000 per tahun untuk kelas VI
Siswa SMP/SMPLB/Program Paket B: Rp 750.000 per tahun untuk kelas VII dan VIII, serta Rp 375.000 per tahun untuk kelas IX
Siswa SMA/SMK/SMALB/Program Paket C: Rp 1.800.000 per tahun
Besaran bantuan PIP untuk siswa baru atau kelas akhir disesuaikan dengan kebijakan PIP.
Demikian informasi mengenai cara mengecek bantuan PIP, jadwal pencairan hingga nominal bantuan yang bakal diperoleh siswa.
( https://www.kompas.com/edu/read/2025/01/08/210044871/cara-mengecek-bantuan-pip-jadwal-pencairan-dan-nominalnya )
(dmsrz)
Komentari Tulisan Ini
Artikel Terkait
Jadwal Operasi Pasar Murah Elpiji 3 Kg di Balikpapan Pekan Ini, Catat Syarat Penting untuk Membeli
Senin, 20 Januari 2025
Waspada Anak di Balikpapan Terpapar Rokok, Perlu Gencar Sosialisasi dan Penegakan Perda
Senin, 20 Januari 2025